Beranda Hukum dan Kriminal Pesan Untuk Bapak Presiden Prabowo dari Masyarakat Dumaring, Talisayan Tentang Aktivitas Illegal Logging PT Cassava

Pesan Untuk Bapak Presiden Prabowo dari Masyarakat Dumaring, Talisayan Tentang Aktivitas Illegal Logging PT Cassava

oleh Admin Teknis
0 komentar 22 tayangan

Berau, Derap News.com –
Langkah kerjasama ini perlu diambil untuk menyelamatkan hutan tropis yang kondisinya sudah sangat memprihatinkan.

Pada saat ini, penebangan liar tidak hanya terjadi pada hutan produksi saja. Namun, sudah masuk ke dalam kawasan konservasi, baik taman nasional, hutan lindung, maupun kawasan konservasi lainnya. Bahkan, di beberapa lokasi sudah berada pada zona inti taman nasional.

Kerusakan hutan tropis memang makin parah akibat maraknya praktek illegal logging. Hutan yang rusak atau tidak dapat berfungsi optimal.

Hal ini yang dirasakan Kelompok Tani Sandewaan di Kampung Dumaring, Kecamatan Talisayan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur (Kaltim) atas kejahatan dan tindakan PT. CASSAVA yang semena-mena melakukan pembalakan liar ( Illegal Logging) bahkan telah merampas lahan milik warga kelompok tani tersebut.

Ketua Kelompok tani Heronimus Paulus Sogen mengatakan, pembiaran terhadap aktivitas PT. CASSAVA tanpa izin ini bisa menjadi indikasi adanya kepentingan pribadi yang lebih diutamakan dibandingkan penegakan hukum dan perlindungan lingkungan.

Pembalakan liar atau penebangan liar atau illegal logging aktivitas PT. CASSAVA tersebut sangat meresahkan masyarakat.

Menurutnya, ketidakjelasan sikap dari Aparat Penegak Hukum (APH) di negeri ini hanya akan membuka ruang lebih luas bagi praktik pembalakan hutan secara liar. Hal ini menandakan masih lemahnya pengawasan hutan dari pihak pemerintah serta minimnya penegakan hukum terhadap para pelaku.

“Kita sangat menyayangkan masih maraknya aktivitas illegal logging serta penjualan kayu yang tidak memiliki izin di daerah ini. Pihak pemerintah dianggap lemah baik dalam pengawasan maupun penegakan hukum terhadap pelaku illegal logging,” ujarnya

Olehnya melalui media ini Heronimus Paulus Sogen, menyampaikan pesan khusus kepada Presiden Republik Indonesia, Bapak Prabowo Subianto, untuk mendengarkan keluhan masyarakat Kampung Dumaring, Talisayan, terkait pelanggaran ini. Seruan serupa juga dialamatkan kepada Menteri Kehutanan RI dan Menteri Lingkungan Hidup RI, agar segera melakukan evaluasi dan tindakan tegas terhadap dugaan pelanggaran tersebut.

“Kami meminta pemerintah pusat segera turun tangan menindaklanjuti kasus ini demi menegakkan hukum, menjaga kelestarian lingkungan, bahwa kami menduga dan memastikan PT. CASSAVA telah menginjak-injak seluruh instrumen aturan,” tutur Heronimus

Ia berharap pemerintah tidak tinggal diam dan segera bertindak untuk menghentikan segala bentuk kegiatan ilegal yang berpotensi merusak lingkungan dan mencederai keadilan hukum di daerah.

Mendesak Bapak Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto untuk mengambil tindakan tegas terhadap siapapun yang terlibat dalam kejahatan pembalakan liar (illegal logging). Kejahatan ini sudah tidak bisa ditoleransi lagi karena membuat kehancuran hutan dan lingkungan semakin parah, bahkan telah membuat kelompok tani kehilangan lahannya.

“Siapapun yang terlibat kejahatan ini harus diadili. Dugaan publik semakin kuat atas maraknya illegal logging ini, karena sejumlah oknum diduga telah menerima upeti dari PT. CASSAVA sehingga terjadi pembiaran,” tutup Heronimus

Pantauan dilapangan, secara kasat mata, hampir setiap hari terlihat aktivitas PT. CASSAVA mengangkut kayu baik berbentuk olahan maupun kayu balok gelondongan melintas di jalan.

Tampak aktivitas Illegal Logging tersebut meraja lela melakukan aksinya seolah terkesan pihak terkait melakukan pembiaran karena diduga telah menerima upeti dari kegiatan bisnis kayu PT. CASSAVA tersebut.***

Kamu mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?
-
00:00
00:00
Update Required Flash plugin
-
00:00
00:00